27 November 2016

Enam Orang Tewas Akibat Miras Oplosan di Cakung

Seorang berinisial MN (50) yang menjadi penjual minuman ditangkap.
Enam Orang Tewas Akibat Miras Oplosan di Cakung
Miras Oplosan (VIVAnews/Diki Hidayat - Garut)
Sebanyak enam orang meregang nyawa akibat mengonsumsi miras oplosan di Cakung, Jakarta Timur. Mereka melakukan pesta miras pada Sabtu dini hari, 26 November 2016. Selain korban tewas, miras yang mengandung bahan berbahaya ini juga mengakibatkan empat orang lainnya dirawat.
Disampaikan Kapolsek Cakung, Kompol Sukatma, enam korban meninggal adalah AM (25 tahun), AK (35), SB (25), SJ (28), AH (25) , US (31). Sementara keempat korban yang saat ini masih dalam perawatan yaitu TT (35), HS (46), IR (38) dan YL (45).
Kematian enam pemuda tersebut berawal dari informasi warga bahwa korban meninggal dunia karena melakukan pesta  miras di depan halte Pengarengan, Jalan Rajiman, Kelurahan Jatinegara, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.
"Mereka melakukan pesta miras di dua tempat berbeda. Selain di Pengarengan, sebagian mereka juga minum di Kampung Kebon, Kelurahan Jatinegara, Cakung," kata Sukatma kepada wartawan, Sabtu, 26 November 2016
Petugas Polsek Cakung telah melakukan penyelidikan. Seorang berinisial MN (50) yang menjadi penjual minuman keras oplosan itu sudah diamankan. Barang bukti juga diamankan.

"Saat diperiksa ternyata minuman keras tersebut oplosan dan berbahaya," kata Sukatma.
Sukatma mengatakan, atas kejadian tersebut pihaknya akan melakukan patroli guna meminimalisir kejadian yang dapat merugikan masyarakat banyak.
"Kita akan terus lakukan operasi, penjual miras ini kan seperti kucing-kucingan sama kita, tapi kalau memang jelas melanggar ya pasti kita akan tindak," katanya. (http://metro.news.viva.co.id/news/read/852699-enam-orang-tewas-akibat-miras-oplosan-di-cakung)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar