20 Juni 2014

LGN Gelar Aksi Damai Tuntut Legalkan Ganja di Banda Aceh

LGN Gelar Ak


"Mengajak Masyarakat untuk Berjuang Mengembalikan Ganja pada Manfaat Medis dan Industri"

Untuk pertama kalinya para relawan Lingkar Ganja Nusantara (LGN) Aceh melakukan Aksi damai Global Marijuana March (GMM), (3/5/2014) di Taman Sari Kota Banda Aceh.

Mereka menuntut pemerintah Aceh dan Pemerintah RI agar dengan segera melegalkan Ganja, serta mengembalikan Ganja pada Manfaat Medis dan Industri demi kesejahteraan masyarakat se-Indonesia, Aceh khususnya.

"Sudah cukup tipu atau kebohongan tentang Ganja, saatnya Masyarakat diberikan Informasi Manfaat Ganja Medis dan Industri yang benar dan bermanfaat, bukan menakuti masyarkat dengan kebohongan PBB," ujar Orator aksi.

Selain Aksi damai yang dilakukan oleh LGN Aceh, juga melakukan aksi donor darah sebagai bentuk kepedulian LGN Aceh terhadap Tragedi Simpang KKA yang terjadi 3 Mei 1999, berharap tidak ada lagi darah masyarakat aceh yang sia-sia.



Turut hadir Perwakilan Walikota Banda Aceh dan di sambut gembira oleh teman-teman LGN terhadap kepedulian Pemerintah kepada masyarakat LGN.

“Ini adalah salah satu kegiatan yang sangat positif dan membutuhkan nyali yang besar, semoga perjuangan kalian (LGN) tidak sia-sia," Ungkap perwakilan walikota Banda Aceh disela penerimaan Paket Buku Hikayat Pohon Ganja dan Kriminalisasi Ganja.


Setelah aksi donor darah berlangsung dan selesainya shalat Ashar, teman-teman LGN Aceh mulai melakukan aksi Orasi dengan berjalan kaki memutar Taman sari, simpang Jam dan berkonvoi menggunakan Kendaraan roda dua dan empad dan tiga, sambil membagikan brosur manfaat ganja Medis dan Industri.

Pada Sabtu, 3 Mei 2014 Lingkar Ganja Nusantara (LGN) mengadakan aksi damai Global Marijuana March (GMM) di 7 kota Indonesia; Banda Aceh, Jakarta, Bandung, Surabaya, Makassar, Palu dan Balikpapan. Aksi damai yang rutin dilakukan setiap Sabtu pertama di bulan Mei ini sudah yang ke 5 kalinya. (http://news.atjehcyber.net)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar