Dua orang
personel polisiyang menggunakan ganja dan obat-obatan psikotropika, diamankan
aparat gabungan Propam dan Satres Narkoba PolresSleman.
Kedua oknum
polisi itu anggota Polres Sleman, Bripda Rizky (25) dan seorang anggota Polres
Kulonprogo Bripda Lafran (25), diamankan pada Sabtu (12/9/2015).
Wakapolres
Sleman Kompol Sri Wibowo menjelaskan penangkapan kedua oknum polisi itu berawal
dari laporan sejumlah anggota polisi ke Satuan Propam Polres Sleman.
Para pelapor itu
mengatakan, Bripda Rizky diketahui sering membagikan pil Alprazolam yang masuk
katagori obat-obatan psikotropika.
"Dari
laporan itu lalu ditindaklanjuti dengan memeriksa yang bersangkutan. Saat dites
urine memang positif menggunakan Alprazolam," kata Sri Wibowo, Jumat
(18/09/2015).
Wakapolres
menambahkan, saat pemeriksaan masih berlangsung tiba-tiba ponsel Rizki
berdering. Saat telepon itu diterima ternyata berasal dari seorang teman Bripda
Rizky yang menanyakan waktu pesta ganja akan digelar.
Berdasarkan
telepon dari seorang teman Bripda Rizki inilah, sejumlah personel Polres Sleman
menuju ke lokasi yang digunakan untuk berpesta ganja, tepatnya di Dusun Karang,
Sumberagung, Moyudan, Sleman.
"Di lokasi
kita menemukan empat orang berpesta ganja mereka yakni Abd, Rka, Hs dan Lfn.
Dari empat tersangka, ternyata Lfn merupakan anggota Polisi," ujar dia.
Di lokasi pesta
ganja petugas juga mengamankan barang bukti satu linting ganja di dalam bungkus
rokok. Selain ganja ditemukan pula dua butir pil Alprazolam dan sepucuk air
soft gun.
"Saat
diselidiki dan berdasarkan keterangan mereka, ganja itu didapat dari RYM. Lalu
hari itu juga kita lakukan penangkapan terhadap RYM di sebuah hotel,"
tuturnya.
Dari tangan RYM,
petugas mendapati sisa ganja kering yang disimpan di dalam sebuah toples kecil.
Sementara itu, KapolresSleman AKBP Faried Zulkarnain menegaskan pihaknya tidak
akan pandang bulu dalam penegakan hukum, termasuk upaya pemberantasan narkoba.
"Kita tidak
pandang bulu. Pelaku yang oknum polisi tetap akan diproses sesuai dengan hukum
yang berlaku," ujar Faried.(TRIBUNNEWS.COM)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar